Ramadan Bulan Istimewa
Gus Abdul Wadud Nafis Lc M.E.I ilustrasi(freepik) Bulan Ramadan adalah bulan yang sangat istimewa dibandingkan bulan-bulan yang lain, karena di bulan Ramadan memiliki bermacam-macam keistimewaan yang tidak dimiliki bulan-bulan yang lain, banyak keistimewaan yang Allah berikan di bulan Ramadan, diantaranya sebagai berikut: Pertama, pintu-pintu surga dibuka. Apabila bulan Ramadan tiba maka oleh Allah dipermudah pada orang-orang Islam melakukan kebaikan, yang tidak dimudahkan di bulan-bulan yang lain, dan di bulan Ramadan kebaikan-kebaikan menyebar di segala penjuru, yang tidak terjadi di bulan-bulan yang lain, misalnya di bulan Ramadan umat Islam berbondong-bondong melaksanakan shalat tarawih dan witir, di masjid-masjid, mereka senang melaksanakan shalat tarawih 20 rakaat ditambah dengan salat witir 3 rakaat. Ada pemandangan yang lebih menarik lagi, di masjid-masjid, di musala-musala dan di pondok pesantren terdengar suara bersahutan satu sama lain tadarrus…